Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Download file ISO Windows 10 May 2020 Update (20H1) Original

Cara Download file ISO Windows 10 May 2020 v2004 (20H1) Original

Windows 10 20H1 sudah resmi dirilis oleh Microsoft. Ada beberapa cara yang bisa digunakan untuk mendapatkan pembaruan terbaru ini salah satunya dengan mengunduh file iso Windows 10 langsung dari Microsoft. Cara ini menurut sangat cocok jika PC yang akan kamu update lebih dari satu. Selain itu dengan mengunduh file iso kamu bisa menyimpan installer Windows 10 20H1 untuk digunakan dikemudian hari tanpa perlu mengunduh ulang.

Cara Mengunduh File Iso Windows 10 20H1 (May 2020 Update)

  1. Buka Google Chrome atau Microsoft Edge.
  2. Buka halaman download file iso Windows 10 20H1 disini.
  3. Klik titik tiga di pojok kanan atas > klik More tools > Developer Option. Jika kamu menggunakan browser di OS lain selain Windows kamu bisa lewati cara ini dan langsung ke langkah nomor 7.

    ganti user agent default Microsoft Edge
  4. Klik tiga titiik di developer option > klik More Tools > Network Conditions

    ganti user agent default Microsoft Edge
  5. Hilangkan centang pada "Select Automatically" lalu klik "Custom"

    Setting User Agent Default Microsoft Edge
  6. Pada pilihan yang muncul silahkan pilih "Chrome - Android Mobile". Biarkan developer option tetap terbuka lalu refres halaman download Windows 10 tadi.

    Pilih Chrome - Android Mobile User Agent
  7.  Setelah refresh halaman, klik "Select Edition" lalu pilih "Windows 10 May 2020 Update" seperti gambar dibawah ini lalu klik "Confirm".

    Pilih Windows 10 May 2020 Update ISO
  8. Pilih bahasa yang kamu inginkan lalu klik "Confirm". Saya sarankan pilih "English" saja.
  9. Pilih link download yang muncul sesuai dengan arsitektur OS yang kamu inginkan (32-bit atau 64-bit).
  10. Selesai. Kamu tinggal menunggu proses download sampai selesai.
Selanjutnya kamu bisa menggunakan file iso tersebut untuk install Windows 10 May 2020 Update (20H1) di komputer yang kamu. Cara lain untuk mendapatkan pembaruan Windows 10 May 2020 Update bisa kamu baca disini.

Posting Komentar untuk "Cara Download file ISO Windows 10 May 2020 Update (20H1) Original"